Home | Sitemap | PMI Pusat | Kunjungi Situs Kami yang Baru

KSR CILEGON MULAI LATIHAN TSUNAMI

Korps Suka Rela (KSR) PMI Cabang Kota Cilegon, Minggu (11/1) mulai melakukan latihan awal menghadapi simulasi Tanggap Darurat Bencana yang rencananya akan dilaksanakan pada Senin-Kamis (19-22/1).

Komandan KSR PMI Cabang Kota Cilegon, Subhan Abduh menyatakan, simulasi Tanggap Darurat Bencana merupakan upaya kesiapsiagaan KSR Cilegon dalam menghadapi bencana. “Simulasi yang akan digelar minggu depan ini hanya melibatkan unsur Forum Komunikasi KSR dan Forum Komunikasi Remaja Palang Merah Indonesia (Forpis) yang akan menerapkan pedoman Prosedur Tetap Tanggap Darurat Bencana, Posko Penanggulangan Bencana (PB), dan Satgana,” katanya.

Ia menambahkan, simulasi dirangkaikan dengan perhelatan Jumbara (Jumpa, Bakti, dan Gembira) V PMR PMI Cilegon yang akan digelar pada 23-26 Januari 2009. “Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kegiatan Jumbara kali ini akan diawali dengan simulai tanggap darurat, sehingga dalam rangkaian kegiatan tersebut, anggota relawan PMI Cabang maupun PMR sama-sama belajar. Relawan belajar tanggap darurat bencana, dan PMR belajar tentang kesiapsiagaannya,” tandasnya.

Subhan berharap, dua kegiatan tersebut bisa berjalan sukses, sehingga akan meningkatkan kapasitas relawan dan PMR di lingkungan PMI Cabang Kota Cilegon. “Tindak lanjut dari simulasi ini, kami akan mencoba mendorong kepada markas untuk menjembatani ke pengurus agar ke depan kegiatan peningkatan SDM Relawan khususnya spesialisasi bisa dilakukan secara bertahap dan konsisten, sehingga PMI Cilegon bisa membentuk Tim Satuan Penanggulangan Bencana (Satgana) dan juga Posko PB Cabang,” tuturnya.