Home | Sitemap | PMI Pusat | Kunjungi Situs Kami yang Baru

PMI CILEGON KIRIMKAN 8 PERSONIL

Sebanyak 8 personil Korps Suka Rela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kota Cilegon, Jumat (27/3) dikirimkan ke lokasi  tragedi jebolnya tanggul Situ Gintung yang menyebabkan terjadinya banjir bandang di Desa Cirendeu, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten untuk membantu operasi kemanusiaan yang dilakukan PMI.

Sekretaris PMI Cilegon, dr. Zainoel Arifin, M. Kes menyatakan, tragedi Situ Gintung mengundang respon kemanusiaan dari semua pihak. “Jumat pagi, kami mendengar informasi bencana tersebut melalui berbagai media. Kemudian, kami langsung melakukan koordinasi dengan PMI Cabang Kabupaten Tangerang dan PMI Daerah Banten. Setelah menerima konfirmasi dan data detil tentang kondisi di Cirendeu, kami langsung mengirimkan relawan. Tim pertama sebanyak  7 orang dan kami siagakan sejumlah relawan Cilegon lagi, jika sewaktu-waktu dibutuhkan,” katanya. Tim pertama yang dikirimkan PMI Cilegon yakni untuk membantu proses asesmen lanjutan, evakuasi, RFL, relief/distribusi dan media informasi dengan tim dari PMI Cabang Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan PMI Cabang di wilayah DKI Jakarta.

Sementara itu, Koordinator Tim Relawan Cilegon, Nurwarta menyatakan, setelah berkoordinasi dengan koordinator  tim kemanusiaan PMI di lokasi bencana, operasi yang akan dilaksanakan pada Sabtu (28/3) yakni asesmen lanjutan, evakuasi, RFL, pemulihan psikologi (PSP) korban bencana, relief/distribusi, water & sanitasi (watsan), pelayanan ambulance, dan pelayanan medis. “Tim kemanusiaan dari PMI akan mulai melakukan briefing pagi ini (Sabtu-red) untuk membahas langkah-langkah penanggulangan bencana Situ Gintung,” tuturnya.